UPA Bahasa UPNVJ menyelenggarakan Pelatihan Khusus Pimpinan dengan tema “English for Leadership” pada Selasa, 3 Desember 2024. Kegiatan ini berlangsung di Ruang Diskusi, Gedung RA Kartini Lantai 2, UPNVJ, dan dihadiri oleh Wakil Rektor Bidang Akademik, Wakil Rektor Bidang Perencanaan, Keuangan, dan Umum, serta jajaran pimpinan dari berbagai lembaga dan fakultas di lingkungan UPNVJ.
Mengangkat subtema “Leadership Culture”, pelatihan ini bertujuan untuk memperkuat budaya kepemimpinan yang adaptif di kalangan pimpinan universitas, khususnya dalam konteks global yang menuntut penguasaan bahasa Inggris sebagai keterampilan esensial.
Pelatihan ini merupakan bagian dari upaya UPA Bahasa dalam mendukung pengembangan kapasitas kepemimpinan serta meningkatkan daya saing global UPNVJ.
(Fika).